Minggu, 22 Maret 2020

Agenda Kerja Pimpinan

Agenda Kegiatan Pimpinan, Merupakan bagian dari kegiatan keprotokolan yang mengatur kegiatan kegiatan kerja pimpinan dalam rangka menciptakan efisien dan efektif.

F u n g s i  A g e n d a  K e r j a

Yaitu mengelola kegiatan kerja pimpinan agar pimpinan dapat melaksanakan kegiatan kegiatan rutin tanpa menghambat tugas penting.

P e n y u s u n a n  A g e n d a  K e r j a
Agenda kerja disusun oleh sekretaris pimpinan pimpinan dengan cermat sehingga tidak menghambat aktivitas pimpinan yang harus di lakukan sesuai dengan manajemen waktu secara optimal.

Bentuk agenda adalah susunan kegiatan yang di urutkan menurut waktu pelaksanaan dan skala prioritas pekerjaan yang akan dilakukan oleh pimpinan.

H a l   -  h a l  y a n g  p e r l u  d i p e r h a t i k a n  d a l a m  m e n y u s u n

a g e n d a  k e r j a  p i m p i n a n.

1. Memcatat semua appointment / janji janji yang dibuat pimpina
2. Memeriksa appointment secara teliti yang akan di masukkan pada agenda kerja pimpinan 
3. Selalu melakukan konfirmasi dengan pimpinan atau atasan terkait dengan appointment yang masuk agenda kerja pimpinan untuk kepastian yang akan dilakukan
4. Catat appointment hendaknya detail / lengkap. Sehingga dapat meberikan gambaran kegiatan kerja pimpinan secara jelas dan dapat efektifkan kegiatan kerja pimpina
5. Perhatikan dan bedakan dengan jelas kegiatan kegiatan yang dilaksanakan pimpinan yaitu kegiatan yang akan dilakukan didalam kantor dan diluar kantor
6. Tempatkan jeda atau tenggang waktu antara kegiatan yang satubdengan yang lainnya agar pimpinan tidak melakukan kegiatan dengan terburu buru.

M a c a m  m a c a m  a g e n d a  k e g i a t a n

1. Agenda Papan.
Yaitu catatan agenda kerja yang di susun di papan. Umumnya digunakan diinstansi pemerintah, bentuk formatnyablihat contoh format agenda kerja mingguan

2. Agenda Komputer.
Yaitu agenda kerja yang di buat kedalam komputer. Hal ini dibuat dengan maksud agar pihak yang ingin mengetahui agenda kerja pimpinan dapat mengakses lewat komputer

3. Agenda Buku.
Yaitu agenda kerja yang dibuat kedalam buku. Yang biasa disebut buku agenda kerja. Ditoko buku agenda kerja ini banyak dijual.